Handphone atau telepon genggam juga memiliki sebutan lainnya loh, nama lainnya adalah telepon selular atau disingkat ponsel. Alat komunikasi yang satu ini sudah sedemikian canggihnya di zaman modern ini. Namun, pernahkah terlintas dipikiran kita, kenapa juga dinamakan telepon selular (ponsel)? Penasaran? Yuk kita lihat penjelasannya berikut ini :
Cara kerja dari sebuah handphone atau disebut juga ponsel adalah dengan mengandalkan sinyal yang dipancarkan dari sebuah pemancar dengan frekuensi tertentu. Untuk mendapatkan frekuensi yang merata di tiap daerah atau kota, maka tiap daerah atau kota tersebut dibagi menjadi seperti layaknya sebuah ‘irisan’ yang digambarkan sebagai irisan berbentuk heksagonal atau biasa disebut dengan sel (cell).
Masing-masing sel tersebut mampu memiliki frekuensi sebanyak 800 dan memiliki cakupan kisaran sekitar 26 kilometer bujur sangkar. Di tiap-tiap sel tadi, memiliki suatu bangunan kecil yang berisi peralatan serta sebuah menara. Ketika kita sedang berjalan dengan berkendara, maka sinyal akan dipancarkan dari satu sel ke sel lain oleh suatu Menara (tower) dari tiap sel tersebut.
Bagaimana, sudah pahamkan, Mengapa HP disebut juga ponsel? Semoga penjelasan diatas dapat menambah wawasan serta pengetahuan kita ya.
Emoticon